AMBON, Ambon today.com- Guna mengoptimalisasi jaringan 4G, Telkomsel Area Ambon mengedukasi 15.000 ribu pelanggan 3G agar segera migrasi kartunya ke 4G sebelum tanggal 20 Juli 2022.
Hal ini diakui Dirga Hadi selaku Spv Direct Sales Operation Branch Ambon didampingi
Yoshua William L selaku Spv Consumer Sales Operation Cluster Ambon, di Cafe Pelangi, Kamis (14/7/2022).
Dirga mengakui, secara potensial lebih besar pelanggan 3G di Kota Ambon bila dibandingkan dengan Kabupaten Maluku Tengah dan Kota Tual.
“Untuk mengantisipasi itu, nanti sudah ada posko di beberapa kantor Telkomsel, kalau di Kota Ambon sendiri ada GraPARI Talake, Posko di Jalan Said Perintah (para distributor), Retel Shop di Salahutu dan Hitu yang sudah berjalan, dan ada mobile toko di setiap kecamatan dengan Tim yang keliling,” akuinya.
Dirga melanjutkan, informasi migrasi kartu 3G ke 4G sudah disampaikan melalui berbagai media massa, Pemkot Ambon dan diskominfo.
Selain itu, Secara masif juga sudah disampaikan oleh kantor pusat yang bekerja sama dengan diskominfo lewat SMS untuk pemberitahuan migrasi dari 3G ke 4G.
Lanjutnya, sampai saat ini belum terdata secara lengkap berapa banyak pelanggan dari 15.000 yang sudah migrasi kartunya, karena tim Telkomsel setiap harinya bekerja keras mengedukasi dan mengajak masyarakat agar lebih cepat alihkan kartunya ke 4G.
“Kalau sudah lewat waktu baru pelanggan datang untuk alihkan kartunya, maka itu kita antisipasi dengan adanya posko-posko yang dibuat,” jelasnya.
Dirga menambahkan, selain penguatan melalui posko, ada juga di outlet-outlet yang biasanya berjualan pulsa, pihaknya mengsuport kartunya secara gratis atau murah dengan mendapatkan bonus kuota 15GB-30GB bagi setiap pelanggan.
“Apabila pelanggan yang melakukan migrasi dari 3G ke 4G tidak ada perubahan apapun pada nomor, pulsa dan lainnya. Jadi, masyarakat tidak perlu khawatir, karena menggunakan 4G lebih nyaman,” tandasnya. (AT-009)





















