Pattiasina Desak Dirut RSUD Bayar Jasa Covid-19

Spread the love

AMBON, Ambontoday.com- Anggota komisi IV DPRD Provinsi Maluku, dr. Elviana Pattiasina mendesak RSUD Dr M Haulussy untuk secepatnya melakukan pembayaran terhadap instensif tenaga kesehatan yang melayani pasien covid-19.

“Saya masih belum puas terhadap apa yang disampaikan terkait
teknis untuk mempersiapkan sosialisasi dan merealisasikan pembayaran jasa covid 19,”kata Pattiasina kepada media di Gedung DPRD Provinsi Maluku belum lama ini.

Menurutnya, alasan apa sehingga tidak bisa dilakukan pembyaran sebelum perayaan paskah.

“Kenapa tidak bisa dibayar dimuka paskah dan sebelum Jumat agung karena realitanya banyak petugas yang anak-anaknya tanggal 9 April ada dalam peneguhan sidi,”tegasnya.

Karena itu dirinya mendorong pihak RSUD untuk mempertimbangkan hal tersebut segera pembyaran jasa covid 19 bisa segera terselesaikan.

“Kenapa pihak RSUD tidak bisa melakukan kerja ekstra dari management untuk bsa merealisasikan sehingga tanggal 6 April sudah bisa dibayarkan,”jelasnya

Menurutnya bagian keuangan yang mempunyai tugas untuk melakukan pembayaran bagi mereka.

“Realisasi pencairan dana tentunya bagian keuangan yang berhubungan langsung dengan Bank dan mengatur untuk pencairan ke rekening petugas,”tegasnya.

Menurutnya tidak ada alasan sehingga pembyaran diundur lagi karena setiap orang dengan tanggung jawab masing -masing baik untuk menyelesaikan tuntutan kelengkapan akreditasi ,serta realisasi jasa covid .

“Kami usulkan karena post keuangan yang berperan uang untuk pembyaran kan sudah ada tinggal lakukan pembayaran sehingga bisa dicepat direalisasikan,kita minta kepastian tanggalnya sekarang kalau memang pencairan jika tanggal 6 tidak bisa,maka pak sendiri yang harus memastikan tanggl berapa untuk melkukan pembayaran,”tegasnya (AT-009)

Baca Juga  Pertanyakan Lapak Gotong Royong, Pedagang Sembangi Komisi II DPRD Ambon

Berita Terkini