
Ambontoday.com – Batas waktu penutupan, puluhan relawan Bakal Calon Bupati Buru Selatan Safitri Malik Soulisa (Balon Bursel) menyeruduk Kantor Sekertariat DPD PKS. Mereka datang dengan sepeda motor dan mobil dikawal aparat kepolisian dari Polres setempat.
Puluhan relawan Safitri Malik Soulisa (SMS) ini dipimpin oleh James Tasane, Ujianudin Temarwut, Alan Latuconsina, Mahmun Solissa, Dino Lahadi dan sejumlah relawan SMS, Jumat 10/5/2024.
Dengan menggunakan belasan kendaraan sepeda motor dan 5 buah kendaraan roda empat itu tiba di Sekertariat penjaringan diterima Ketua DPD PKS Husen Souwakil, anggota DPRD terpilih periode 2024-2029 Abdulrahman Souwakil dan kader partai lainnya.
Diketahui, Safitri Malik Soulisa merupakan bupati aktif Buru Selatan dari kader PDI Perjuangan. Safitri Malik Soulisa merupakan perempuan pertama di Provinsi Maluku yang menjadi kepala daerah (bupati).
Ketua DPD PKS Husein Souwakil dalam sambutannya menyampaikan ada mekanisme dalam proses penjaringan pendaftaran balon bupati dan wakil bupati.
Jelasnya, pertama, proses penjaringan dan proses penyaringan terdapat fit and propertest dan survey sebagai salah satu indikator dalam pemberian rekomendasi.
“Selanjutnya ada tahapan publikasi profil kandidat yang mendaftar di PKS akan dibuat dalam satu spanduk disebarkan di enam kecamatan di kabupaten Buru Selatan,” ujar Souwakil.
Kata Souwakil, sesungguhnya dirinya sangat berharap kandidat balon Bupati Safitri Malik Soulisa datang dan menyerahkan dokumen pendaftaran di DPD PKS sebagai tanda kebersamaan di pilkada 2024 ini.
“Mungkin ada satu tugas yang mungkin tidak dapat ditinggalkan. Semoga kita bersama seperti waktu kemarin (pilkada). Jika tidak bisa semoga kita bermitra untuk membangun Buru Selatan,” jelasnya.

Ketua relawan SMS James Tasane meminta maaf karena kandidat balon Bupati Safitri Malik Soulisa yang menjabat sebagai Bupati tidak bisa hadir karena ada tugas yang tidak bisa ditinggal.
Kata Tasane, PKS adalah partai religius maka sesuai arahan dari kandidatnya memilih hari Jum’at untuk melakukan pengembalian dokumen pendaftaran usai sholat Jum’at.
“Dengan pilihan seperti itu maka akan ada tanda baik bahwa PKS akan bungkus bersama Safitri Malik Soulisa sekali lagi.
Dikatakan, di hari Jum’at ini pihaknya melakukan pengembalian dokumen pendaftaran menandakan keseriusan Safitri Malik Soulisa untuk merebut rekomendasi dari PKS.
Dikatakan, untuk mekanisme di PKS terkait fit and propertest, survey dan tahapan publikasi, jelas Tasne tak perlu ragukan lagi dengan kandidatnya Safitri Malik Soulisa.
“Safitri Malik Soulisa adalah Bupati aktif pasti lebih unggul dari balon-balon lain,” ucapnya.
Dikatakan, tim dan kandidat balon Bupati Safitri Malik Soulisa sangat yakin akan mengawal berkas SMS sampai ke DPP seperti di pilkada sebelumnya.
Tamba Tasane, Balon Bupati Safitri Malik Soulisa telah mendaftar di 8 partai politik yang memiliki kursi di DPRD Buru Selatan hasil pileg 2024.
“Delapan partai sudah kami kembalikan formulir pendaftaran dan kami siap bertanding dengan siapapun dan siapapun yang ingin menantang, kami siap,” tandasnya. (Biro BurseL)
.





















