
Ambontoday.com – Polres Buru Selatan akan menggelar OPERASI SIMPATIK SALAWAKU 2002 menjelang Natal 25 Desember 2022 dan Tahun Baru 2023 pada Penertiban Lalulintas didalam Kota Namrole dan sekitarnya.
Hal itu disampaikan oleh Kapolres Buru Selatan AKBP Agung Gumilar dalam arahannya pada apel Operasi Simpatik berlangsung Polres setempat, Kamis 8/12/2022.
Rekan-rekan suda mengetahui tujuan ini, menjelang pelaksanaan operasi simpatik akan diberikan materi terkait apa saja yang harus dilakukan pada saat pelaksanaan operasi tersebut mulai besok, Jumat 9/12/2022,’ jelas Kapolres dalam arahannya.
Lanjut arahan Kapolres, materi diberikan kata Kapolres, agar dalam pelaksanaan nanti tidak menyalahi aturan .
“Sehingga nanti langka-langka yang dilakukan oleh anggota pada saat pelaksanaan operasi simpatik tidak menyalahi aturan, bisa dilaksanakan dengan sebaik-baiknya,” harapannya.
Lanjut Kapolres, tentunya dalam pelaksanaan Operasi Simpatik kata beliau lebih mengutamakan ketertiban, keamanan dan keselamatan berlalulintas di wilayah hukum Polres Buru Selatan.
“Saya minta tidak ada tindakan arogansi dari anggota pada saat pelaksanaan, sifatnya teguran,” harap Kapolres pada anggotanya.
Lanjutnya, namun tidak menutup kemungkinan apabila ada terjadi tindakan pidana pada pelaksanaannya diproses sesuai aturan yang berlaku.
Jelas Kapolres dalam arahannya bahwa, sebagai Polres yang masih baru bahwa polres merupakan perwakilan tindakan kepolisian yang ada di daerah yang sangat diharapkan oleh masyarakat Buru Selatan.
“Jangan melukai dan mencoreng dan tindakan-tindakan yang tidak perlu pada saat operasi simpatik 2022,” harap Kapolres.
Kenapa dilaksanakan Operasi Simpatik jelas Kapolres, menjelaskan Natal dan Tahun Baru 2023 sehingga perlu dilaksanakan operasi ini mengingat dinamika di kabupaten ini semakin berkembang baik internal, eksternal, regional maupun global.
“Sehingga pengguna kendaraan semakin banyak baik pendatang maupun yang lokal,” ujar Kapolres.
Kapolsek berharap agar anggotanya dapat memberikan arahan kepada masyarakat dalam berkendara secara baik untuk mencegah terjadinya kecelakaan.
Akhiri arahannya Kapolres juga mengingat anggotanya terkait peristiwa yang terjadi di Polda Jawa Barat.
“Jangan ada yang apatis dan cuek. Apabila ada dugaan-dugaan atau mencurigakan segera lakukan antisipasi,” pinta Kapolres dan berharap anggotanya menjaga kesehatan. (Biro BurseL)
.




















