OJK Maluku Salurkan Bantuan ke Lima Perguruan Tinggi

Spread the love

Ambon, Ambontoday.com- Guna mendorong perekonomian untuk percepatan program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) dibawah tekanan dampak pandemi Covid-19, Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Maluku menyalurkan bantuan kepada 5 perguruan tinggi di Kota Ambon.

Kepala Kantor OJK Provinsi Maluku, Rony Nazra kepada media ini mengakui, 5 perguruan tinggi yang mendapatkan bantuan diantaranya; Universitas Pattimura Ambon, IAIN Ambon, Politeknik Negeri Ambon, UKIM.

Tak hanya itu, OJK juga memberikan bantuan kepada beberapa organisasi sosial, keagamaan, rumah sakit, pemerintah, dan masyarakat umum di Provinsi Maluku.

“Penyaluran bantuan melalui Ikatan Pegawai OJK Komisariat Provinsi Maluku berupa pembayaran/pelunasan tunggakan
Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) kepada Mahasiswa/i yang terdampak
pandemi COVID-19 sebesar Rp25.000.000,00 (dua puluh lima juta
rupiah) yang diserahkan oleh Kepala Sub Bagian Administrasi OJK provinsi Maluku
pada 30 Desember 2020,” akuinya, Senin (04/01/2021).

Ia menjelaskan, bantuan yang disalurkan berupa dana sosial yang diserahkan hasil kegiataan penggalangan dana pada konser amal virtual yang diselenggarakan OJK pada momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-9 yang mengangkat tema “One OJK Bakti Membangun Negeri.

“Semoga bantuan yang diberikan dapat meringankan beban para mahasiswa dan meningkatkan motivasi
dalam melanjutkan penididikan sehingga dapat menjadi mahasiswa yang berprestasi
dan nanti memiliki manfaat yang besar untuk membangun negeri khususnya Provinsi
Maluku “tutupnya.(AT-009).

 

Baca Juga  Bodewin Dukung Penuh Pengusutan Dugaan Korupsi di Diskominfo Ambon