Pertamina Cabang Saumlaki Berikan Bantuan Bagi Kegiatan Mahasiswa STIE Saumlaki

Spread the love

Saumlaki,Ambontoday.com-,Pertamina cabang Saumlaki serahkan 2 unit printer EPSON untuk pelayanan administrasi mahasiswa STIE Saumlaki.Bantuan yang diberikan oleh pertamina tersebut dipergunakan untuk membantu kegiatan kemahasiswaan STIESA pada departemen industry “Digital Printing STIESA”

Kami selalu berupayah untuk bersinergi dan bekerjasama untuk memajukan pendidikan di Tanimbar. Bantuan 2 unit printer ini merupakan langkah awal untuk kerjasama berikutnya,tutur kepala Pertamina cabang Saumlaki,Saumlaki,28 Januari 2022.
” Hari ini kami berikan bantuan unit printer bertepatan di kantor pertamina sementara untuk beasiswa pertamina yang diusulkan oleh STIESA sedang dalam proses karena kami sudah menyampaikan ke pertamina pusat, terhadap itu kami akan terus memberikan informasi ke Wakil Ketua III STIE Saumlaki Piter Titirloloby.

Mihel Tuatfaru,SE.,MM yang mewakili ketua I STIE Saumlaki menyampaikan terima kasih kepada pihak pertamina cabang Saumlaki atas kerjasama dan bantuan 2 unit printer EPSON yang akan dipergunakan untuk aktifitas kemahasiswaan.

Kami berharap kerjasama ini akan terus terjalin dan kami juga berkeinginan untuk memagangkan mahasiswa kami pada PT Pertamina untuk pemenuhan kampus Merdeka-Merdeka Belajar,Jelas Tuatfaru.

Ditempat yang sama Piter Titirloloby Wakil ketua III Bidang Kemahasiswaan Alumni dan Kerjasama STIE Saumlaki menyampaikan limpah terima kasih atas kerjasamanya dan terima dan penghargaan yang tulus dari seluruh mahasiswa STIE Saumlaki kepala Kepala Pertamina dan terkhusus Bpk.Erik yang merupakan pimpinan CSR Pertamina Cabang Saumlaki yang terus membuka ruang komunikasi dalam memperlancar kerjasama.

“Kami berencana untuk mensinergikan program kerjasama bersama bagian CSR terkait pengabdian masyarakat.Kami sangat berterima kasih karena pihak pertamina tetap membuka ruang bagi kami.

Dalam waktu dekat saya akan melakukan koordinasi bersama Ketua STIE Saumlaki dalam rangka membicarakan agenda Kemahasiswaan untuk Launcing Departemen Industri pertanian dan digital printing yang akan di tangani langsung oleh mahasiswa sehingga dapat membentuk karakter mahasiswa yang mandiri dan berjiwa kewirausahaan,tutup Piter,(AT tim)

Baca Juga  KPUD Dan Bawaslu Harus Bertanggung Jawab. Surat Suara Kecamatan Molu Maru Terpakai Habis

 

Berita Terkini