TP PKK Bursel Laksanakan Program PMT untuk Anak-anak PAUD

Spread the love

Ambontoday – Ketua TP PKK Kabupaten Buru Selatan (Bursel), Cornelia Selsily, melaksanakan program Pemberian Makanan Tambahan (PMT) bagi anak-anak PAUD Fedak Fena Desa Oki Baru Kecamatan Namrole.

Ketua TP PKK bersama seluruh anggota menggandeng Dinas Pendidikan Bidang PAUD Dikmas dan grup Batu Peka Dancer (BPD) memberikan PMT bagi anak-anak PAUD dan senam sehat.

“Kami dari PKK Kabupaten Buru Selatan melaksanakan pemberian makanan tambahan bagi anak-anak PAUD dan mengajak mereka senam sehat,” jelas ibu Selsily.

Dikatakan, program pemberian makanan tambahan yang dilaksanakan oleh PKK Kabupaten Buru Selatan ini bertujuan untuk memerangi stunting.

“Stunting sendiri merupakan kondisi gagal tumbuh anak, sehingga PMT dilakukan guna mengatasi stunting,” ujarnya.

Selain memberikan makanan tambahan dan senam sehat, juga ada dialog bersama anak-anak seperti impian mereka jika telah tumbuh dewasa.

Dalam dialog itu, anak-anak diberikan pendidikan tentang hidup sehat, seperti menjaga kebersihan di sekolah dan di rumah. Dan terpenting, anak-anak diingatkan agar selalu berdoa pada Tuhan dan selalu menuruti perintah orang tua. (Biro Bursel)

Baca Juga  Bangun Integritas, Kepala KPR Ambon Bekali CPNS Kemenimipas di LPKA